5 Cara Ampuh Mengatasi “This site can’t be reached” di Google Chrome

cara mengatasi this site cant be reached chrome 5 Cara Ampuh Mengatasi "This site can't be reached" di Google Chrome 2 cara mengatasi this site cant be reached chrome

Pernahkah kamu mendapatkan pesan error This site can’t be reached di Google Chrome?

Padahal kondisi internet baik-baik saja.

Bahkan di browser atau aplikasi lain, internet tetap bisa bekerja normal tanpa masalah seperti yang terjadi di Chrome.

Lantas, mengapa itu bisa terjadi?

Cara mengatasi this site can't be reached di Google Chrome
Tampilan error “This site can’t be reached” di Google Chrome

Jawaban dari pertanyaan tersebut sangatlah kompleks namun solusinya jauh lebih mudah. Berikut ini ada 5 cara mengatasi this site can’t be reached di Google Chrome versi desktop.

Metode 1: Mengatasi this site can’t be reached dengan cara restart DNS

1. Klik Start Menu kemudian cari View network status and tasks lalu buka programnya.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

2. Klik jaringan internet yang kamu pakai pada Connections.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

3. Selanjutnya klik Properties.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

4. Cari Internet Protocol Version 4 (TCP/IP) lalu klik Properties.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

5. Aktifkan Use the following DNS server addresses lalu masukan DNS seperti berikut:

8.8.8.8
8.8.4.4

Centang Validate settings upon exit kemudian klik OK.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

6. Periksa kembali Google Chrome dan lihat apakah internet kini sudah bekerja.

Metode ini memiliki probabilitas keberhasilan paling tinggi. Namun jika tidak berhasil di komputer kamu, silahkan ikuti alternatif berikut.

Metode 2: Reset TCP/IP menggunakan Command Prompt

1. Buka Start Menu lalu cari Command Prompt, kemudian klik kanan dan pilih Run as Administrator.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

2. Masukan perintah berikut satu per satu di jendela Command Prompt kemudian Enter.

ipconfig /release
ipconfig /all
ipconfig /flushdns
ipconfig /renew
netsh int ip set dns
netsh winsock reset

Sekali lagi, masukan satu per satu. Misalnya ipconfig /release lalu tekan Enter, kemudian lanjut ke ipconfig /all lalu Enter, dan seterusnya sampai netsh winsock reset. Setiap perintah memerlukan jeda beberapa saat untuk mengeksekusi.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

3. Restart komputer kamu kemudian lihat apakah Google Chrome masih mengalami masalah serupa atau tidak.

Metode 3: Restart DNS Client

1. Jalankan program Run dengan menekan tombol WINDOWS+R. Kemudian ketikan services.msc lalu klik OK.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

2. Cari DNS Client kemudian klik tombol Restart di sisi panel sebelah kiri.

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

3. Buka kembali Google Chrome lalu coba kunjungi sebuah website.

Metode 4: Reset Google Chrome ke pengaturan awal

Reset Google Chrome akan mengembalikan pengaturan ke default namun tidak menghapus sandi tersimpan, bookmark, riwayat, dan cache.

1. Klik ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas jendela Chrome kemudian pilih Settings (Setelan).

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

2. Scroll ke bawah lalu klik Advanced (Lanjutan).

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

3. Di kolom paling bawah, klik Restore settings to their original defaults (Memulihkan setelan ke default aslinya).

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

4. Klik Reset settings (Setel ulang setelan).

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

5. Setelah Chrome direset, coba buka halaman website tertentu untuk melihat hasilnya.

Cara ini merupakan cara terakhir yang paling direkomendasikan. Faktanya, spesialis Google juga menyarankan untuk mereset Chrome apabila terjadi masalah pada browser.

Metode 5: Matikan antivirus untuk sementara

Cara mengatasi this site cant be reached di Google Chrome

Opsi ini terbilang sangat langka namun tetap saja bisa terjadi, saya sendiri bahkan pernah mengalaminya. Game online masih berfungsi normal namun browser, termasuk Chrome tidak bisa digunakan.

Coba untuk mematikan antivirus di komputer kamu. Biasanya opsi ini bisa ditemukan di menu system tray yang terletak pada Taskbar.

Sayangnya, setiap antivirus memiliki tampilan yang berbeda-beda sehingga saya tidak bisa memberikan panduannya terlalu detil.

Coba untuk melaporkan masalah ini ke pihak pengembang antivirus. Mereka akan sangat senang untuk memperbaiki bug semacam ini.

Baik, itulah beberapa metode untuk memperbaiki masalah “This site can’t be reached” di Google Chrome.

Metode yang mana yang berhasil membantu kamu?

About The Author

55 thoughts on “5 Cara Ampuh Mengatasi “This site can’t be reached” di Google Chrome”

    1. Christian Wijaya

      Halo Kirana, kalau boleh tahu kamu mengakses brainly.co.id pakai jaringan apa? Terkadang jaringan tertentu bisa memblokir akses website yang tidak diizinkan.

  1. saya sudah pakai cara semuanya tetapi tidak bisa apa ada cara lain? saya pakai wifi indihome speedy terhubung jaringannya tetapi tidak bisa akses di google nya mohon pencerahannya

    1. Christian Wijaya

      Halo Ardi,

      Mungkin permasalahan ada di bagian router. Coba restart router kemudian akses website kembali. Sejauh ini metode tersebut cukup ampuh.

      1. saya sudah coba semua caranya ka, termasuk restart router, tp dia tetep gabisa buka semua website

  2. Saya tidak bisa mengakaes google facebook di laptop baik di google chrome ataupun di explore
    Solusinya gmna yahh?

    1. Christian Wijaya

      Coba pakai provider internet lain atau perangkat lain untuk memastikan letak masalahnya.

  3. Tari cullen

    Syukron jazakallahu khoyran kakak…. 😭😭😭
    Akhirrrnya…bisa juga login setelah beberapa hari ini… 😭😭

  4. halo aku mau tanya dong, aku pake jaringan citra net, ketika membuka web kadang suka This site can’t be reached, tetapi untuk youtube atau hanya maasuk google itu cepat. untuk web2 lain kadang tidak bisa dibuka.

    1. Christian Wijaya

      Kalau sudah begitu, coba hubungi provider. Mungkin mereka bisa membantu menyelesaikan masalah.

  5. tidak bisa mengakses satu website kalau pakai wifi kalau pakai paket data bisa, tapi untuk situs situs lain bisa pakai dua duanya

  6. Abdul Wahab

    makasih banyak untuk petunjuknya mas…

    sudah dicoba semua tapi belum bisa mengakses web yg saya butuhkan.
    sekedar info saya menggunakan jaringan LAN untuk memudahkan akses salah satu
    web pada komputer host/admin, sayangnya belum bisa juga.

    mohon pencerahannya… terima kasih sebelumnya

  7. Terima kasih untuk tutorialnya.

    Internet saya (indihome) tiba-tiba aneh, entah sebabnya apa.

    Di chrome beberapa website yang biasanya setiap hari lancar, mendadak tidak bisa dibuka, sudah memakai semua cara diatas, tetap tidak bisa…

    Koneksi normal padahal.

    Dan anehnya kalau di brave browser lancar.
    Dan kalau di chrome dengan koneksi VPN premium langsung lancar juga. Yang jadi masalah, walau VPN berbayar dan terkenal, saya tidak mau pakai untuk login ke gmail, dll… Jadi saya lebih prefer koneksi tanpa VPN.

    Sudah clear cache total pakai CCleaner, di komputer tidak ada virus/malware, di Chrome tidak ada extension, sudah last update.

    Ada tips lain ?

    1. Christian Wijaya

      Coba gunakan WiFi lain atau restart router. Saya menggunakan IndiHome juga mengalami masalah yang sama beberapa kali.

  8. Terima kasih bang, pake cara pertama langsung work. sangat bermanfaat ilmunya. website e learning kampus saya gk bisa diakses dan berhasil masuk di jam kuliah

      1. kak , aku barusan ngelakuin cara yg ke 4 . masih gabisa dan tbtb foto profil email temenku hilang atau balik semula.gimana ini kak ? ini yg ke reset googlenya apa emailnya

  9. Mantap
    Cara pertama gagal
    Lanjut cara kedua berhasil

    Tutorial yang sangat membantu dan mudah dipahami

    Salam sukses

  10. Dwi Susanti

    Kk mau tanya cara atasi website yg hrus gunain proxy tpi loading setengah atau cuma nampilin html script gitu gimana ya

  11. Terima kasih banyak kak, tips yang pertama bnr2 manjur, top… Semoga berkah ilmunya yaa

  12. Antoni Suhermanto

    Terima kasih banyak bang, kerjaan saya yang hampir masuk deadline akhirnya kelar.

  13. Sangat bermanfaat om dari kesekian cara saya coba semua dan ternyata yang bisa sukses membuka chrome dengan cara ke 5 yaitu matikan anti virus beberapa saat.

  14. kak, aku udah coba semua caranya tpi tetap aja kembali ke tampilan errornya
    This site can’t be reached
    The web page at https://twitter.com/login might be temporarily down or it may have moved permanently to a new web address.

    ERR_ADDRESS_INVALID

  15. Om sori bantu cek, web sy setiap hari pertama di buka selalu not reach mulu, bingung benerinnya : konversi.co.id

  16. halo kak jadi kemarin aku sempet fixed make method pertama, tapi pada hari berikutnya mulai rusak lagi… gimana ya kakk

  17. halo kak, jadi kemarin aku sempet berhasil pake cara yang pertama. tapi hari ini mulai error kaya semula… gimana ya kakk

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *