Pada pembahasan sebelumnya sudah dibahas cara mendaftar aplikasi mobile JKN. Adapun untuk kesempatan kali ini, pembahasan masih seputar aplikasi mobile JKN, tepatnya bagaimana caranya mengecek status kartu JKN-KIS.
Mengecek status kartu penting untuk diketahui oleh para peserta, baik itu peserta jalur mandiri maupun PBI. Jika kamu belum mengetahui caranya mengecek status kartu JKN-KIS di mobile JKN, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi mobile JKN di HP kamu, kemudian ketuk masuk/daftar.
2. Pilih masuk.
3. Pilih NIK pada kolom pilih jenis identitas, kemudian masukkan nomor NIK kamu di kolom NIK, lalu isi password dan captcha. Jika semua data sudah lengkap, ketuk masuk.
4. Apabila berhasil masuk, kamu akan disuguhi dengan layar hitam, silakan ketuk layar HP kamu.
5. Jika muncul pop-up pembaharuan syarat dan ketentuan layanan program JKN-KIS, silakan ketuk ikon kembali pada HP kamu.
6. Jika sudah masuk beranda aplikasi mobile JKN, silakan ketuk info peserta.
7. Berikut ini hasilnya di mana akan muncul beberapa keterangan, mulai dari nama peserta, status kartu, peserta mandiri atau PBI, tempat dan tanggal lahir peserta, faskes, hingga layanan kelas.
Mengetahui status kartu JKN-KIS bisa melalui beberapa cara, di antaranya lewat aplikasi Telegram. Namun, jika kamu sudah menginstal aplikasi mobile JKN, mengecek status kartu lewat aplikasi tersebut sudah cukup.
Itulah cara cek status kartu JKN-KIS di aplikasi mobile JKN, semoga bermanfaat.