Salah satu kesalahan yang sering dilakukan ketika membuat akun Instagram adalah tidak menyimpan password akun Instagram yang sudah dibuat. Akibat kesalahan tersebut, sang pemilik sudah tidak ingat password akun Instagramnya.
Jika kamu termasuk yang demikian, maka kamu tidak perlu khawatir, karena kamu bisa mereset password akun Instagram. Apabila belum mengetahui bagaimana caranya mereset password Instagram, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi Instagram di HP kamu, kemudian ketuk profil di pojok kanan bawah, lalu ketuk tiga garis di pojok kanan atas pada profil.
2. Pilih pengaturan dan privasi.
3. Pilih pusat akun.
4. Pilih detail pribadi.
5. Pada info kontak, silakan lihat alamat email kamu dan pastikan kamu memiliki akses ke email tersebut. Jika sudah mengetahui alamat email yang digunakan pada akun Instagram, silakan ketuk tanda kembali di pojok kiri atas.
6. Pilih kata sandi dan keamanan.
7. Pilih ubah kata sandi.
8. Ketuk username akun Instagram kamu.
9. Ketuk lupa kata sandi Anda, kemudian kamu akan mendapatkan pemberitahuan bahwa pihak Instagram telah mengirimkan pesan untuk reset password di email yang tertera di info kontak Instagram kamu.
10. Buka pesan yang dikirimkan oleh pihak Instagram di email kamu, lalu ketuk reset password.
11. Masukkan kata sandi baru kamu sesuai dengan perintah yang tertera pada gambar di bawah ini.
12. Jika kata sandi baru sudah dimasukkan, silakan ketuk atur ulang kata sandi.
13. Jika muncul pop-up kesalahan seperti gambar di bawah ini, silakan ketuk oke dan login kembali ke akun Instagram kamu menggunakan password yang baru dibuat.
Ketika sudah berhasil mereset password akun Instagram, pastikan password yang baru saja dibuat sudah dicatat di buku atau di catatan HP sehingga risiko lupa bisa dihindari yang mengakibatkan kamu harus bolak-balik reset password Instagram.
Itulah cara mudah reset password Instagram saat kamu lupa, semoga bermanfaat.