Kategori: GAME

Cara Memindahkan Game Steam ke Disk Lain

Local Disk sudah mau penuh oleh game? Mungkin sudah waktunya untuk memindahkan sebagian game ke drive baru untuk membebaskan ruang.

Berikut ini cara memindahkan game Steam dari satu disk ke disk lain tanpa harus download atau instal ulang. Proses ini juga lebih cepat dibanding metode backup & restore.

1. Pergi ke Steam > Settings.

2. Pada menu Downloads, klik Steam Library Folders. Kemudian tambahkan direktori baru instalasi game Steam.

3. Selanjutnya, klik kanan pada game yang ingin dipindahkan lalu klik Properties…

4. Pergi ke tab Local Files, lalu pilih Move Install Folder…

5. Pilih direktori barunya, lalu klik Move Folder.

6. Setelah selesai, klik Close.

7. Coba mainkan gamenya untuk memastikan game sudah dipindahkan dengan benar.

Pada contoh di atas saya memindahkan game Among Us dari SSD ke HDD sebab game ini sama sekali tidak membutuhkan resources besar, apalagi kecepatan.

Lihat Komentar

Bagikan!
Dipublikasikan oleh
Christian