Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut

cara lancar bicara saat buat video dengan aplikasi capcut

Kreator konten pemula biasanya akan gugup ketika berbicara di depan kamera saat proses pembuatan video berlangsung. Sebagai solusinya, mereka membuat catatan yang diletakkan di dekat kamera.

Mengingat proses pembuatan video tidak mudah, akhirnya aplikasi CapCut menghadirkan fitur yang sangat berguna bagi para kreator konten. Fitur yang dimaksud adalah fitur prompter.

Prompter adalah alat bantu baca yang memungkinkan kamu untuk membuat teks di aplikasi CapCut saat proses perekaman video berlangsung. Apabila kamu belum mengetahui bagaimana caranya menggunakan prompter di aplikasi CapCut, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.

1. Buat catatan terlebih dahulu di Google Docs atau aplikasi lain terkait teks yang akan disampaikan dalam video, kemudian ketuk teks sembari menahannya, lalu pilih semua, kemudian pilih salin.

iMarkup 20230129 154120 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 1 iMarkup 20230129 154120

2. Buka aplikasi CapCut di HP kamu, kemudian ketuk prompter.

iMarkup 20230129 154206 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 2 iMarkup 20230129 154206

3. Ketuk tanda edit.

iMarkup 20230129 154254 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 3 iMarkup 20230129 154254

4. Ketuk sembari menahan teks, kemudian pilih semua hingga semua tulisan terblok.

iMarkup 20230129 154316 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 4 iMarkup 20230129 154316

5. Pilih tempel.

iMarkup 20230129 154337 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 5 iMarkup 20230129 154337

6. Ketuk selesai.

iMarkup 20230129 154402 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 6 iMarkup 20230129 154402

7. Ketuk setelan.

iMarkup 20230129 154444 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 7 iMarkup 20230129 154444

8. Atur kecepatan, ukuran font, hingga warna.

iMarkup 20230129 154510 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 8 iMarkup 20230129 154510

9. Jika pengaturan prompter sudah selesai, silakan pilih satu rekaman atau multiklip. Apabila kamu memilih multiklip, silakan pilih durasi waktu perekaman. Jika sudah, silakan ketuk tombol rekam.

iMarkup 20230129 154536 Cara Lancar Bicara Saat Buat Video dengan Aplikasi CapCut 9 iMarkup 20230129 154536

Dengan menggunakan fitur prompter, peluang untuk lancar berbicara di depan kamera jauh lebih besar, karena teks akan ditampilkan langsung di layar HP tanpa mengganggu jalannya pengambilan video.

Fitur prompter cocok digunakan untuk kreator konten pemula maupun yang sudah lama, karena salah ucap biasanya sering terjadi ketika proses pengambilan video dilakukan sehingga untuk meminimalisir hal yang demikian itu, sebaiknya kamu menggunakan prompter di aplikasi CapCut.

Itulah cara lancar bicara saat buat video dengan aplikasi CapCut, semoga bermanfaat.

About The Author

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *