Kategori: APLIKASI

Cara Hilangkan Judul Highlight Instagram dengan Mudah

Ketika membuat highlight Instagram, kamu harus memberikannya judul. Jika kamu tidak memberikannya judul, secara otomatis Instagram akan memberikan judul highlight yang kamu buat.

Terkait judul highlight Instagram ini, kamu bisa menghilangkan judulnya dengan mudah melalui trik sederhana. Apabila belum mengetahui bagaimana caranya, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.

1. Berikut ini tampilan highlight Instagram di mana judul otomatis masih ada.

2. Untuk mulai menghilangkan judul highlight Instagram, silakan buka Google Chrome, kemudian cari situs yang bernama empty character.

3. Jika situs sudah terbuka, silakan gulir ke bawah.

4. Ketuk copy to clipboard.

5. Jika muncul copied to clipboard, silakan buka profil Instagram kamu.

6. Ketuk highlight Instagram kamu.

7. Ketuk tiga titik vertikal di pojok kanan bawah.

8. Pilih edit sorotan.

9. Silakan hapus teks sorotan.

10. Jika teks sorotan berhasil dihapus, silakan ketuk sembari menahan pada kolom sorotan hingga muncul keterangan tempel dan ketuk keterangan tersebut.

11. Ketuk selesai.

12. Buka profil Instagram kamu dan judul highlight Instagram berhasil dihilangkan.

Perlu diketahui, empty character bisa digunakan untuk semua media sosial. Jadi, penggunaannya tidak terbatas untuk Instagram saja, karena kamu juga bisa menggunakannya ke WhatsApp, Facebook, Twitter, hingga TikTok.

Itulah cara hilangkan judul highlight Instagram dengan mudah, semoga bermanfaat.

Bagikan!
Dipublikasikan oleh
Leo Setiawan