Pada pembahasan sebelumnya sudah diulas bagaimana caranya meremote komputer dengan AnyDesk PC atau laptop yang kamu miliki. Adapun untuk kesempatan kali ini, pembahasan masih seputar AnyDesk, yaitu cara remote komputer via AnyDesk HP.
Mengetahui cara meremote komputer dari AnyDesk HP perlu dilakukan, mengingat terkadang ada waktu di mana kamu tidak berada di depan PC atau laptop. Jika belum mengetahui bagaimana caranya, silakan simak tutorial selengkapnya berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi AnyDesk yang terinstal di HP kamu.
2. Ketuk skip ketika muncul pop-up plugin activation.
3. Silakan masukkan address dari AnyDesk komputer yang akan di-remote.
4. Jika address sudah dimasukkan, silakan ketuk tanda panah ke kanan.
5. Akan muncul pop-up authorization, silakan masukkan password AnyDesk komputer yang hendak di-remote, kemudian centang pada log in automatically from now on.
6. Jika password dan centang sudah, silakan ketuk oke.
7. Tunggu proses koneksi.
8. Jika berhasil, tampilan AnyDesk HP kamu akan seperti gambar di bawah ini.
Dari segi kenyamanan, tentu meremote komputer lebih mudah dilakukan via PC atau laptop. Namun jika keperluan hanya sebentar saja, tentu meremote komputer dari AnyDesk HP sangat dianjurkan sekali.
Itulah cara remote komputer di AnyDesk HP dengan mudah, semoga bermanfaat.