Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri

cara membuat stiker whatsapp sendiri Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 2 cara membuat stiker whatsapp sendiri

Kehadiran stiker pada WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengekspresikan perasaannya tanpa harus mengetik teks. Tidak jarang, stiker melengkapi ungkapan yang tidak ditemukan pada emoji dan GIF.

Sejak awal, WhatsApp sudah menyediakan beragam stiker yang bisa didapatkan pengguna. Namun apabila itu kurang cukup, kamu dapat membuat stiker WhatsApp menggunakan foto wajah kamu sendiri. Cara membuatnya pun ternyata cukup mudah dan bisa langsung dibuat langsung di ponsel.

Berikut ini panduannya.

1. Siapkan minimal 3 foto yang ingin dijadikan stiker.

siapkan foto Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 3 siapkan foto

2. Silakan Instal aplikasi Background Eraser di ponsel Android kamu.

background eraser Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 4 background eraser

3. Jalankan aplikasi Background Eraser, lalu ketuk Load a photo.

load a photo Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 5 load a photo

4. Pilih salah satu foto tadi untuk diedit.

pilih foto Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 6 pilih foto

5. Lakukan crop pada area foto yang ingin dijadikan stiker, lalu tekan Done.

done Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 7 done

6. Bersihkan sisa latar belakang menggunakan alat yang tersedia, lalu Done.

done transparent Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 8 done transparent

7. Tentukan tingkat kehalusan potongan antara 0-5, kemudian tap Save.

save Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 9 save

8. Tekan Finish. Lakukan hal ini pada semua foto untuk dijadikan stiker.

finish Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 10 finish

9. Selanjutnya, Instal aplikasi Personal stickers for WhatsApp.

stiker pribadi untuk whatsapp Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 11 stiker pribadi untuk whatsapp

10. Tap Tambahkan ke WhatsApp pada stiker yang sudah dibuat tadi. Kamu juga boleh memilih stiker secara manual dengan tap tanda plus.

tambahkan ke whatsapp Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 12 tambahkan ke whatsapp

11. Konfirmasi dengan menekan Add.

add Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 13 add

12. Setelah itu, coba buka pesan WhatsApp dan lihat stiker baru yang sudah kamu buat.

stiker whatsapp sendiri Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Foto Sendiri 14 stiker whatsapp sendiri

Tips: Agar lebih rapi, disarankan untuk menghapus latar belakang foto menggunakan program seperti Photoshop di perangkat komputer/laptop. Pastikan format gambarnya adalah PNG.

Jumlah stiker bisa ditambah lagi jika diperlukan. Stiker juga dapat dihapus melalui menu stiker, lanjut ke tanda plus di pojok kanan atas, lalu ‘Stiker Saya’ dan tekan ikon tempat sampah pada stiker yang ingin dihapus.

About The Author

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *