Menjelang kedatangan Idul Fitri, ucapan selamat Idul Fitri atau selamat lebaran akan mulai berdatangan, baik itu dari karib kerabat maupun teman. Biasanya ucapan selamat Idul Fitri terdiri dari dua macam, yaitu foto (gambar) atau video.
Pada pembahasan sebelumnya sudah dibahas bagaimana caranya membuat ucapan selamat Idul Fitri lewat foto (gambar). Adapun untuk kesempatan kali ini, pembahasan juga masih seputar ucapan selamat Idul Fitri, namun lewat video.
Membuat video ucapan selamat Idul Fitri bisa dilakukan lewat aplikasi Canva. Jika kamu belum mengetahui caranya, silakan simak tutorial selengkapnya berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi Canva di HP kamu, kemudian ketikkan video eid di kolom pencarian.
2. Pilih template video ucapan selamat Idul Fitri yang ingin kamu gunakan.
3. Ganti teks pada template dengan mengetuknya.
4. Pilih edit dan silakan membuat teks baru.
5. Adapun untuk mengganti animasi, silakan ketuk animasi, lalu ketuk ganti.
6. Jika pengeditan selesai dilakukan, silakan ketuk tombol play untuk melihat hasilnya.
7. Jika hasil sudah sesuai dengan keinginan kamu, silakan ketuk download di pojok kanan atas.
8. Ketuk unduh.
9. Tunggu proses pengunduhan sampai selesai.
10. Jika muncul keterangan disimpan ke galeri, berarti video sudah otomatis tersimpan di galeri HP kamu.
Dengan membuat video ucapan selamat Idul Fitri, suasana lebaran akan menjadi semakin semarak. Jadi, pastikan sudah mengunduh aplikasi Canva di HP kamu.
Itulah cara membuat video ucapan selamat Idul Fitri di aplikasi Canva, semoga bermanfaat.