Saat ini, teknologi sudah berkembang sangat pesat di mana ada banyak inovasi yang bermunculan, salah satunya adalah inovasi pada pembayaran non tunai yang bisa dilakukan dengan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard).
Aplikasi yang mendukung QRIS juga sudah banyak, LinkAja adalah salah satunya. Jika kamu belum mengetahui bagaimana caranya melakukan pembayaran dengan QRIS di aplikasi LinkAja, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi LinkAja di HP kamu, pastikan saldo aplikasi sudah terisi, lalu ketuk logo QRIS yang terletak di tengah.
2. Arahkan kamera HP kamu ke kode QR pembayaran.
3. Apabila proses pemindaian (scan) selesai dilakukan, nama merchant akan muncul, silakan masukkan nominal pembayaran, kemudian lanjut.
4. Lihat detail merchant, apabila sudah sesuai, silakan ketuk konfirmasi.
5. Masukkan PIN LinkAja kamu.
6. Tunggu beberapa detik dan proses pembayaran selesai dilakukan.
Pembayaran dengan QRIS merupakan pembayaran yang sangat cepat dan tidak merepotkan, karena semua prosesnya bisa dilakukan di HP. Pembayaran dengan QRIS juga merupakan solusi bagi kamu yang jarang membawa uang tunai.
Itulah cara melakukan pembayaran dengan QRIS di aplikasi LinkAja, semoga bermanfaat.