Google Chrome memiliki mode incognito atau Jendela Penyamaran yang selalu bisa diakses setiap saat.
Namun, jika kamu mau, mode incognito di Chrome PC dapat dihapus sehingga memaksa pengguna menggunakan jendela browser biasa.
Berikut cara menghilangkan mode incognito di Google Chrome versi PC (Windows 10).
1. Buka menu Start, cari Command Prompt, lalu klik kanan dan pilih Run as administrator (pilih Yes).
2. Salin kode berikut dan masukan ke jendela Command Prompt. Perintah tersebut akan langsung dieksekusi.
REG ADD HKLM\SOFTWARE\Policies\Google\Chrome /v IncognitoModeAvailability /t REG_DWORD /d 1
3. Restart Google Chrome, bisa dengan mengakses chrome://restart di bar alamat.
4. Cek menu Chrome, opsi jendela penyamaran seharusnya tidak akan muncul.
Bukan hanya opsinya saja yang hilang, namun fitur penyamaran juga tidak bisa diakses, bahkan menggunakan shortcut Ctrl+Shift+N sekalipun.
Apabila kamu berubah pikiran, masukan kode berikut pada Command Prompt kemudian restart browser.
REG DELETE HKLM\SOFTWARE\Policies\Google\Chrome /v IncognitoModeAvailability /f
Mematikan fitur penyamaran hanya tersedia untuk Chrome versi desktop. Sejauh ini, saya belum menemukan opsi serupa untuk Chrome versi Android.
Chrome desktop juga memungkinkan kamu mengakses jendela incognito secara instan. Simak Cara Membuat Shortcut Incognito Chrome pada Windows.