Salah satu opsi untuk tetap mengakses akun Instagram yang tidak kamu ketahui kata sandinya ialah dengan melalui “Forgot Password” atau “Lupa Sandi”. Biasanya opsi ini akan menuntun pengguna untuk melakukan verifikasi ulang melalui email atau nomor telepon yang berakhir pada pembuatan password baru.
Namun tidak jarang pengguna Instagram sendiri tidak ingat email atau nomor telepon yang dulu dipakai untuk mendaftar. Sehingga kehilangan salah satu akses tersebut membuat akun tidak bisa dibuka secara permanen.
Tapi untungnya, ada kemungkinan ponsel Android dan akun Google kamu menyimpan password tanpa kamu sadari. Berikut ini cara melihat password Instagram yang tersimpan tanpa harus reset.
1. Jalankan aplikasi Google Chrome kemudian buka ikon menu.
2. Lanjut ke Setelan.
3. Kemudian masuk ke menu Sandi. Tapi sebelum itu, pastikan akun Google sudah terhubung dan tersinkronasi ke Chrome.
4. Tap tombol pencarian untuk mempermudah menemukan password Instagram.
5. Cari Instagram kemudian tap pada opsi yang tersedia.
6. Silakan tap tanda Lihat atau Salin pada kolom sandi.
7. Chrome akan meminta otentikasi melalui pola, PIN, sidik jari, atau pengenal wajah.
8. Kata sandi Instagram akan terlihat atau tersalin setelahnya.
Setelah ini, silakan coba masuk ke Instagram menggunakan informasi baru didapatkan. Apabila Chrome tidak melakukan sinkronasi sandi, kamu tetap bisa melihat password Instagram yang tersimpan (jika ada) melalui Google Password Manager. Panduan lengkapnya bisa ditemukan di artikel ini.