Instagram telah menghadirkan aplikasi baru kepada para penggunanya yang bernama Threads. Jika kamu memiliki akun Instagram, kamu bisa dengan mudah mengakses Threads, karena Instagram dan Threads saling terintegrasi.
Terkait Threads ini, Instagram juga sudah menambahkan lencana atau badge di profil akun Instagram kepada para penggunanya. Namun terkait keberadaan badge Threads tersebut, tidak semua pengguna menyukainya.
Jika kamu termasuk pengguna yang tidak menyukai keberadaan badge Threads di profil Instagram, maka kamu bisa menghapus badge Threads dengan mudah. Jika kamu belum mengetahui caranya, silakan simak tutorial berikut ini sampai selesai.
1. Buka aplikasi Instagram di HP kamu, lalu ketuk profil di pojok kanan bawah.
2. Berikut ini tampilan badge Threads di profil Instagram.
3. Pilih sembunyikan lencana.
4. Pilih hapus lencana.
5. Berikut ini hasilnya di mana badge Threads berhasil dihapus.
Kehadiran badge Threads sebenarnya memudahkan para pengguna Instagram untuk saling terhubung di Threads. Namun, keberadaan badge Threads tersebut tidak seratus persen disukai oleh para pengguna Instagram.
Perlu diketahui, apabila kamu sudah memutuskan menghapus badge Threads di profil Instagram kamu, maka badge Threads tersebut tidak akan bisa dikembalikan seperti semula.
Itulah cara hapus badge Threads di profil Instagram kamu, semoga bermanfaat.