Kategori: APLIKASI

Cara Buat Video Jedag Jedug di Aplikasi CapCut dengan Cepat

Jika kamu aktif di TikTok, tentu kamu tidak asing dengan yang namanya jedag jedug. Apabila kamu ingin membuat video jedag jedug yang akan diunggah di TikTok, kamu bisa membuatnya di aplikasi CapCut.

Proses pembuatan video jedag jedug di aplikasi CapCut tidak memakan waktu lama, karena kamu bisa menggunakan fitur templat di mana fitur tersebut sudah menyediakan template menarik yang bisa kamu gunakan.

Apabila belum mengetahui bagaimana caranya membuat video jedag jedug di aplikasi CapCut, kamu tidak perlu khawatir, karena kamu cukup menyimak tutorial selengkapnya di bawah ini.

1. Buka aplikasi CapCut di HP kamu, kemudian ketuk templat.

2. Cari video jedag jedug di tab mengikuti hingga perayaan. Jika ingin cepat mencari video jedag jedug, kamu juga bisa mengetikkan jedag jedug di kolom pencarian.

3. Pilih video jedag jedug yang ingin kamu gunakan.

4. Ketuk gunakan templat yang terletak di pojok kanan bawah ketika sudah memilih salah satu template video jedag jedug.

5. Pilih tab foto, kemudian pilih foto yang ingin dijadikan video jedag jedug. Pastikan kamu melihat jumlah klip yang dibutuhkan, misal 4 klip atau 5 klip di mana letaknya berada di pojok kiri bawah. Jika semua klip sudah terisi dengan foto kamu, silakan ketuk pratinjau.

6. Ketuk ekspor di pojok kanan atas.

7. Ketuk ekspor tanpa tanda air.

8. Tunggu proses ekspor hingga mencapai 100 persen. Jika proses ekspor sudah selesai, video jedag jedug akan otomatis tersimpan di HP kamu.

Pilihan template video jedag jedug di aplikasi CapCut ada banyak sekali sehingga kamu harus meninjaunya terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Jadi, pastikan template yang digunakan itu sesuai dengan minat atau selera kamu.

Cara yang sudah disebutkan di atas tidak memakan waktu lama, kurang lebih di bawah 5 menit saja, karena kamu tidak perlu memikirkan transisi maupun efek yang akan digunakan.

Itulah cara buat video jedag jedug di aplikasi CapCut dengan cepat, semoga bermanfaat.

Bagikan!
Dipublikasikan oleh
Leo Setiawan